Resep Brownies Panggang Kartika Sari Mudah Dan Nikmat

Resep Brownies Panggang Kartika Sari Para pecinta kuliner di nusantara tentu sudah tidak asing lagi dengan masakan kue brownies yang disukai oleh orang dewasa maupun anak-anak. Banyak varian dari kue brownies yang sudah familiar di masyarakat umum seperti kue brownies kukus, kue brownies bakar serta kue brownies keju. Nah kali ini kita akan membagi resep kue brownies panggang Kartika sari yang terkenal dari kota bandung.

Pada dasarnya resep kue brownies panggang Kartika sari ini hampir sama dengan resep kue brownies panggang yang lainnya seperti kue brownies panggang primarasa atau resep kue brownies panggang ny liem, yang berbeda disini adalah bagaimana nanti kue brownies yang dihasilkan lebih empuk saat dicicipi dan terasa lebih lembut dimulut, disamping tentunya memiliki rasa yang enak dan cocok bagi kue brownies lover.


Resep brownies panggang Kartika sari yang akan kita bagi ini sangat sederhana, dalam artian resep kue brownies ini menggunakan bahan – bahan yang mudah didapatkan di kios - kios penyedia bahan kue serta proses membuatnya tidak ribet sehingga mudah untuk ditiru dan dipraktekkan oleh ibu – ibu semua.

Resep dan Cara Membuat Brownies Panggang Kartika Sari

Untuk membuat kue brownies Kartika sari diperlukan bahan pokok dan bahan tambahan, untuk bahan pokoknya berupa bahan kue basah dan bahan kue kering kemudian bahan tambahan yang bisa disesuaikan dengan selera masing – masing.

Bahan Kue Basah yang perlu dipersiapkan antara lain :
  1. 200 gram dark chocolate yang dipotong-potong menjadi kecil – kecil dengan tujuan agar mudah untuk dilelehkan.
  2. 3 butir telur ayam yang dikocok.
  3. 200 gram margarin.

Bahan kue kering yang harus dipersiapkan antara lain :

  1. 120 gram tepung terigu.
  2. 150 gram gula pasir halus.
  3. 60 gram kacang almond untu dicampur dengan brownies
  4. ¼ sendok the garam

Bahan kue tambahan yang bisa dipersiapkan antara lain :
  1. 30 gram parutan cedar atau buah strawberry sesuai keinginan.                                               

Proses Pembuatan Brownies Panggang Kartika Sari
  1.  120 gram tepung terigu dicampurkan dengan 150 gram gula halus, diaduk sampai merata, lalu disisihkan.
  2. Margarine dilelehkan lalu masukkan dark chocolate yang sudah dipotong kecil-kecil, setelah itu ditambahkan dengan garam. Aduk sampai semuanya merata dalam wajan bercampur menjadi satu dan meleleh, setelah itu diangkat lalu disisihkan.
  3. Telor dikocok lalu dimasukkan ke dalam campuran tepung terigu dan gula pasir. Kocok lagi sampai rata dan berccampur, bisa dengan menggunakan spatula ataupun mixer.
  4. Apabila pada brownies anda ingin menambahkan almond, almond yang sudah dipotong tipis dicampurkan pada adonan brownies lalu diaduk lagi sampai merata.
  5. Adonan lalu dimasukkan ke dalam Loyang. Sebelumnya Loyang harus dilapisi dengan sedikit margarine terlebih dahulu agar brownies tidak menjadi gosong atau lengket saat diangkat.
  6. Bisa ditaburkaan lagi sisa irisan kacang almond diatas adonan sebelum adonan dipanggang.
  7. Adonan dipanggang sekitar kurang lebih 45 menit dalam oven dengan suhu 10 derajat celcius. Setelah matang, lalu diangkat dan ditaru di piring sajian.
  8. Terakhir, brownies bisa dihias dengan memakai potongan strawberry atau dengan ditabur cheddar parut diatasnya.

Resep brownies panggang Kartika sari ini bisa disajikan dalam kondisi hangat ditemani dengan secangkir teh atau kopi pahit. Kue brownies panggang Kartika sari ini bisa dinikmati saat pagi hari, siang maupun sore hari, untuk 10 orang.

Kami sarankan juga membaca : Kue Bolu Susu Lembang kota Bandung

1 Response to "Resep Brownies Panggang Kartika Sari Mudah Dan Nikmat"

  1. youtube.com/video-news-and-tweet
    youtube.com/video-news-and-tweet: youtube.com/videos_news-and-tweet: youtube.com/videos_news-and-tweet: youtube to mp3 for android youtube.com/videos_news-and-tweet: youtube.com/videos_news-and-tweet: youtube.com/videos_news-and-tweet: youtube.com/videos_news-and-tweet:

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel